Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2025

Konsolidasi Organisasi DPD, PD, dan PC Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) AGN Sumatera Barat

Gambar
Konsolidasi Organisasi DPD, PD, dan PC Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) AGN Sumatera Barat Padang –  28 Oktober 2025. Dalam upaya memperkuat solidaritas dan koordinasi antarstruktur organisasi, Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Sumatera Barat menggelar  Konsolidasi Organisasi DPD, PD, dan PC SPSI  yang bertempat di  Posko Baru SPSI Kota Padang . Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi seluruh jajaran pengurus federasi dan konfederasi SPSI di wilayah Sumatera Barat dalam memperkuat gerakan pekerja yang mandiri, solid, dan berkarakter. Acara tersebut dihadiri oleh  H. Ferri Nuzarli, S.E., S.H. , perwakilan dari  DPP K-SPSI Pusat , serta  Bung Anto Budianto, S.H. , sekretaris PC FSP KEP SPSI Kabupaten Karawang sekaligus  Wakil Pangkornas Brigade SPSI .Bung Suparno,S.H, Kehadiran keduanya menjadi bentuk dukungan nyata dari pusat terhadap upaya konsolidasi dan penguatan struktur organisasi SPSI di daerah. R...

Silaturahmi dan Konsolidasi Organisasi Exco Partai Buruh Provinsi Lampung: Wujudkan Semangat Kebersamaan dan Evaluasi Menuju Kemajuan Partai

Gambar
Silaturahmi dan Konsolidasi Organisasi Exco Partai Buruh Provinsi Lampung: Wujudkan Semangat Kebersamaan dan Evaluasi Menuju Kemajuan Partai Bandar Lampung, 22 Oktober 2025 — Pengurus Komite Eksekutif (Exco) Partai Buruh Provinsi Lampung menggelar kegiatan Silaturahmi dan Konsolidasi Organisasi yang berlangsung di Hotel Aston, Bandar Lampung, pada Rabu (22/10). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Exco Partai Buruh Provinsi Lampung, Bapak Sulaiman Ibrahim, S.H., serta diikuti oleh seluruh jajaran pengurus Exco kabupaten/kota se-Provinsi Lampung. Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Jenderal Partai Buruh, H. Ferri Nuzarli, S.E., S.H., serta anggota DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat (TUBABA) Eko Prihanto yang juga merupakan kader Partai Buruh. Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan Mars Partai Buruh, yang menumbuhkan semangat solidaritas dan perjuangan di antara seluruh peserta yang hadir. Dalam sambutannya...

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten/Kota Tahun 2026: Berdasarkan Survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL), Naik Sekitar 8,17% – 10,26%

Gambar
Oleh : Denny Rokhmanul Hakim,S.E,M.M (Depekab unsur Pekerja) Kabupaten Karawang  Kenaikan Upah Minimum Kabupaten/Kota Tahun 2026: Berdasarkan Survei Kebutuhan Hidup Layak (KHL), Naik Sekitar 8,17% – 10,62% Berdasarkan hasil survei lapangan yang mengacu pada indikator  Kebutuhan Hidup Layak (KHL) , diketahui bahwa  Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) tahun 2026 diperkirakan mengalami kenaikan antara 8,17% hingga 10,62% . Kenaikan ini mencerminkan adanya peningkatan kebutuhan dasar pekerja akibat inflasi, harga pangan, biaya transportasi, serta kebutuhan sosial lainnya yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Survei KHL dilakukan untuk mengukur secara riil tingkat kebutuhan hidup seorang pekerja lajang selama satu bulan,  SPKEP SPSI Mengusulkan variable penetapan upah minimum kabupaten dan sectoral dengan beberapa variable 1. Inflasi Karawang atau jawa barat atau         nasionall 2. Pertumbuhan Ekonomi Kab karawang     ...

Tujuan Pendidikan Dasar Anggota SP KEP SPSI Karawang," Membangun Kader Kuat dan Organisasi yang Tangguh"

Gambar
Oleh Anto Budianto,S.H (Sekretaris PC FSP KEP SPSI KARAWANG) Tujuan Pendidikan Dasar Anggota SP KEP SPSI Karawang: Membangun Kader Kuat dan Organisasi yang Tangguh Pendidikan dasar bagi anggota SP KEP SPSI Kabupaten Karawang merupakan langkah strategis untuk memperkuat pondasi organisasi dari tingkat paling bawah. Melalui pendidikan ini, setiap anggota diharapkan tidak hanya memahami hak dan kewajibannya sebagai buruh, tetapi juga memiliki kesadaran organisasi yang kuat serta kemampuan untuk berperan aktif dalam perjuangan bersama. Kegiatan pendidikan dasar ini menjadi sarana penting untuk mentransfer nilai, semangat, dan arah perjuangan serikat pekerja, agar seluruh anggota memiliki pemahaman yang sama tentang visi besar organisasi. Dalam pelaksanaannya, pendidikan ini menitikberatkan pada 6 (enam) agenda penguatan organisasi, yaitu: 1. Penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) Peningkatan kualitas kader dan anggota merupakan kunci utama dalam menjaga eksistensi or...

Musnik IV PUK SP KEP SPSI PT Tritunggal Multi Chemicals: Perkuat Persatuan dan Perjuangan Pekerja Melalui Kesadaran Berorganisasi

Gambar
Purwakarta, 12 Oktober 2025 — PUK SP KEP SPSI PT Tritunggal Multi Chemicals sukses melaksanakan Musyawarah Unit Kerja (Musnik) ke-IV dengan mengusung tema “ Melalui Kesadaran Berorganisasi Kita Perkuat Persatuan dan Perjuangan Pekerja.” Acara tersebut berlangsung dengan khidmat di RM Alam Sari, Cibungur, Purwakarta, dan dihadiri oleh sekitar 75% anggota aktif PUK, menunjukkan antusiasme dan kesadaran tinggi para pekerja dalam berorganisasi. Musnik IV ini menjadi momentum penting bagi PUK SP KEP SPSI PT Tritunggal Multi Chemicals dalam memperkuat konsolidasi internal serta merumuskan arah perjuangan organisasi ke depan. Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan Pimpinan Cabang SP KEP SPSI Kabupaten Karawang, Anto Budianto (Sekretaris), H, Errie Kosasih (Bendahara) H.Denny RH (Ketu I Bidang SDM)serta perwakilan dari Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Karawang Bapak Ahmad Jueni, yang memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, Bap...