Konsolidasi Organisasi PC FSP KEP SPSI Karawang dengan PUK SP KEP SPSI PT Asia Pasifik Fibers Tbk
Konsolidasi Organisasi PC FSP KEP SPSI Karawang dengan PUK SP KEP SPSI PT Asia Pasifik Fibers Tbk
Karawang, 22 Oktober 2024– Dalam upaya memperkuat organisasi dan memperjuangkan kesejahteraan anggota, Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Kimia Energi Pertambangan (PC FSP KEP SPSI) Karawang menggelar konsolidasi dengan Pimpinan Unit Kerja (PUK SP KEP SPSI) PT Asia Pasifik Fibers Tbk. Pertemuan ini membahas berbagai isu strategis, termasuk kondisi kepengurusan PUK dan tantangan yang dihadapi perusahaan ke depan.
Pertemuan yang dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus PUK dan perwakilan PC FSP KEP SPSI Karawang ini memiliki enam agenda utama, yakni:
1. Evaluasi Kepengurusan PUK – Meninjau kembali kinerja dan efektivitas pengurus PUK dalam menjalankan tugasnya, serta melakukan perbaikan untuk memastikan keberlanjutan kepemimpinan yang kuat demi terciptanya kesejahteraan anggota dan keluarganya
2. Kondisi Perusahaan ke Depan – Diskusi tentang proyeksi kondisi PT Asia Pasifik Fibers Tbk ke depan, serta peran PUK dalam menjaga keberlangsungan perusahaan demi stabilitas pekerjaan para anggotanya.
Komentar
Posting Komentar